Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul di Android

Rate this post

TIPSANDROID.ID – Gmail merupakan salah satu aplikasi email yang terbaik di android. Gmail memiliki kepanjangan yang berarti Google Mail. Layanan email yang di kelola oleh google ini sudah sangat populer sekali bagi pengguna internet. Apalagi bagi sobat para pengguna smartphone android , mungkin nama gmail sendiri sudah tidak asing bagi sobat. Sebab kita ketahui , biasanya aplikasi gmail sudah terinstall secara bawaan pada semua smartphone android. Bersama aplikasi produk google lainnya seperti Google Play Store, Google Play Kios, Google Play Books, dan Google Play Games.

 

Seperti sudah kami sampaikan tadi , Gmail merupakan aplikasi email yang di kelola oleh google. Dengan Gmail sobat dapat menerima atau mengirim email ke alamat email lainnya. Tak hanya kirim ke gmail, sobat juga dapat mengirim email ke layanan email lainnya seperti yahoo, hotmail, iCloud mail, atau lainnya. Untuk dapat menggunakan layanan email dari gmail sendiri. Kita harus sudah memiliki akun google. Sebab alamat gmail sendiri sudah otomatis mengikuti akun google milik kita. Jadi pastikan untuk dapat menggunakan layanan gmail. Sobat harus sudah mempunyai akun google terlebih dahulu.

 

 

Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul di Android

 

Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul Di Android 1

 

Seperti judul di atas , kali ini kami akan membahas Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul di Android. Salah satu permasalahan yang sering terjadi pada aplikasi gmail android ialah tidak muncul nya inbox masuk di aplikasi gmail. Biasanya permasalahan ini terjadi karena ada sebab nya. Jika aplikasi Gmail pada smartphone android sobat tidak mau memunculkan inbox masuk. Maka sobat dapat melakukan beberapa cara yang kami berikan di bawah ini.

Baca Juga :  Cara Memindahkan Tombol Back dan Recent Android Sony

 

 

1. Hapus Data dan Cache Pada Aplikasi Gmail Android

 

Cara yang pertama untuk mengatasi inbox masuk gmail tidak mau muncul ialah dengan menghapus data dan cache pada aplikasi gmail. Cara menghapus data dan cache aplikasi gmail sangat lah mudah. Sobat bisa menghapus nya dari pengaturan > aplikasi > Gmail > Hapus data dan Cache. Oiya setelah sobat berhasil menghapus data dan cache aplikasi Gmail. Maka aplikasi Gmail akan tampak seperti baru. Jika aplikasi Gmail minta sinkronisasi terlebih dahulu. Maka sobat dapat men-sinkronisasi nya terlebih dahulu.

 

 

2. Sinkronisasi Akun Google Untuk Gmail Yang Ingin Sobat Lihat

 

Jika inbox masuk email tidak mau muncul, padahal sebenarnya ada email baru yang masuk. Maka sobat dapat melakukan sinkronisasi akun google yang ingin sobat lihat gmail nya. Misal sobat ingin melihat inbox masuk gmail dengan akun google feriansyah88@gmail.com , maka sobat dapat melakukan sinkronikasi gmail akun google feriansyah88@gmail.com tadi. Caranya bisa melalui pengaturan Akun > Google > Pilih Akun nya > Sinkronisasi Gmail

 

 

3. Menggunakan Aplikasi Gmail Versi Terbaru

 

Salah satu penyebab kenapa inbox masuk pada aplikasi gmail android tidak mau muncul ialah karena aplikasi gmail nya versi lama/jadul. Maka disarankan sobat dapat menggunakan aplikasi Gmail versi terbaru. Sobat bisa mengeceknya di google play store , jika aplikasi Gmail sudah tersedia versi terbaru. Maka sobat dapat mendownload/memperbarui aplikasi Gmail tersebut. Dan biasanya , setelah sobat menggunakan aplikasi Gmail versi terbaru. Inbox masuk pada Gmail yang tidak muncul tadi akan kembali muncul.

 

 

4. Menggunakan VPN atau Mengganti IP Address Android

 

Baca Juga :  Cara Mempercantik Tampilan Status Bar Semua Jenis Android

Mungkin saja IP address android milik sobat sudah di blok oleh google. Sehingga sobat tidak bisa membuka atau melihat inbox masuk pada gmail milik sobat tersebut. Maka untuk cara mengatasinya sobat bisa mengganti ip address pada smartphone android milik sobat tersebut. Untuk cara mengganti IP address pada smartphone android. Sobat dapat membaca pada postingan kami sebelumnya tentang Cara Mengganti IP Address Pada Smartphone Android

 

 

5. Hapus Akun Google nya Terlebih Dahulu Lalu Login Kembali

 

Cara yang terbukti efektif untuk sobat lakukan mengatasi inbox masuk pada gmail tidak mau muncul ialah dengan hapus akun google dari android. Setelah akun google nya sudah di hapus , maka silahkan restart android dan masukan akun google tersebut kembali pada android. Setelah itu sinkronisasi pada Gmail lewat pengaturan akun google tadi. Tunggu beberapa menit 1-3 menit , lalu buka kembali aplikasi Gmail nya. Dan biasanya inbox masuk tadi akan muncul kembali.

 

 

6. Membuka nya Lewat Web Browser

 

Cara terakhir yang dapat sobat lakukan apabila inbox masuk pada gmail android tidak mau muncul ialah dengan membukanya lewat web browser. Kita ketahui aplikasi web browser untuk android sangat lah banyak. Tapi kami sarankan sobat menggunakan aplikasi browser Google Chrome saja. Silahkan buka situs https://mail.google.com di browser google chrome sobat. Jika minta masuk akun google, silahkan sobat masukan akun google sobat tadi. Nanti sobat akan di tampilkan inbox masuk gmail sobat disitu.

 

Demikian postingan Tipsandroid.ID kali ini mengenai “Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul di Android“. Semoga dapat bermanfaat bagi sobat semua khususnya pengguna smartphone android. Jika sobat ingin membagi postingan ini berarti sobat telah membalas jerih payah kami membuat artikel ini. Silahkan Share di sosial media jika bermanfaat atau sobat bisa membaca artikel kami lainnya tentang Cara Menghilangkan Iklan Yang Muncul Pada Layar Kunci Android

Baca Juga :  Cara Internet Gratis Kartu Indosat Android 2022 100% Work
Cara Mengatasi Inbox Masuk Gmail Tidak Muncul di Android | Tipsandroid.ID | 4.5