Cara Ekstrak File Berformat Zip di Ponsel Android Tanpa Root
TIPSANDROID.ID – Selamat malam sobat pengguna ponsel android semua. Pada pembahasan kali ini kami akan membahas Cara Ekstrak File ZIP di Android Tanpa Akses Root. Bagi sobat pada pengguna PC atau komputer , pastinya sobat sangat mudah mengekstrak file berbentuk Zip. Sebab memang hampir semua komputer sudah ada fitur untuk ekstrak file Zip. Berbeda dengan ponsel android , jika kita coba lihat file Zip di file manager bawaan ponsel android. Maka tidak ada kita temukan fitur untuk ekstrak file zip tersebut.
Sebelum kita melangkah lebih jauh lagi , disini kami ingin memberitahukan bahwa tidak semua file manager bawaan pada ponsel android yang tidak memiliki fitur ini. Nyata nya pada ponsel android admin yakni Samsung Galaxy A5 2016 telah memiliki fitur ekstrak file Zip ini. Bagi ponsel android sobat yang tidak tersedia fitur ini , maka tak perlu risau. Sebab disini kami akan memberikan cara mengekstrak file Zip di semua ponsel android tanpa perlu akses root.
Cara Ekstrak File ZIP di Android Tanpa Akses Root
Jika kita lihat di google play store. Maka ada banyak aplikasi yang dapat kita gunakan untuk mengekstrak file Zip di android. Tapi untuk cara ekstrak file Zip di android kali ini. Kami akan coba berikan caranya menggunakan aplikasi ZArhiver. ZArhiver merupakan suatu aplikasi file manager yang memiliki banyak fungsi. Salah satu nya yakni dapat mengekstrak file Zip pada ponsel android. Bagi sobat yang tertarik ingin ekstrak file Zip menggunakan aplikasi ZArhiver ini. Berikut ini kami berikan cara mengekstrak file Zip menggunakan aplikasi ZArhiver.
1. Silahkan download dan install aplikasi ZArhiver di ponsel android
Download Aplikasi ZArhiver via Google Play Store
2. Buka aplikasi ZArhiver dan cari file Zip yang ingin di ekstrak. Misal file Zip nya terletak di memori internal > Zip > kata motivasi.zip
3. Kemudian tekan pada file Zip tersebut dan pilih Ekstrak Disini
4. Silahkan tunggu proses nya sampai selesai. Semakin besar ukuran file Zip maka prosesnya akan semakin lama
5. Jika proses berhasil maka sobat akan di tampilkan file atau folder hasil ekstrak tadi
Itulah cara sederhana untuk ekstrak file zip di ponsel android tanpa akses root. Semoga dapat bermanfaat bagi sobat pengguna ponsel android semua.
Demikian postingan Tipsandroid.ID kali ini mengenai “Cara Ekstrak File ZIP di Android Tanpa Akses Root“. Semoga dapat bermanfaat bagi sobat semua khususnya pengguna smartphone android. Jika sobat ingin membagi postingan ini berarti sobat telah membalas jerih payah kami membuat artikel ini. Silahkan Share di sosial media jika bermanfaat atau sobat bisa membaca artikel kami lainnya tentang Cara Ambil Screenshot Layar di Semua Tipe Ponsel Android

Tipsandroid.ID adalah salah satu situs website yang membahas seputar info dan tips smartphone android. Disini sobat dapat menemukan informasi seputar info dan tips smartphone android terbaru. Konten yang terdapat di situs ini seluruh nya menggunakan penulisan bahasa indonesia. Nah bagi sobat yang hobi menulis, Sobat juga dapat mendaftarkan diri untuk menjadi penulis di situs kami :).